#Konsultasi Syariah. Waspada. 3 Sebab Iman Hilang. Nomor Satu Dan Dua Sering Kita Lakukan
JAGA KEIMANAN KITA |
Sebab Iman Hilang. Iman termasuk salah satu kunci sukses menapaki jalan di dunia dan akhirat, jika seseorang tidak memiliki iman sudah pasti ia akan terkena siksa, kalau imannya hanya sedikit, kelak ia akan di masukkan ke neraka lalu kesurga sesuai kehendak Allah Swt.
Iman itu harus di siram agar tidak layu nan hilang, cara untuk menyiram iman agar terus berkembang yakni dengan istiqhomah membaca kalimat Tauhid, kalimat tahmid atau pujian-pujian yang lain, serta mengingat mati, banyak cara yang bisa di lakukan agar iman terus tumbuh.
Baca Juga: 2 PELAJARAN BERHARGA DARI NABI MUHAMMAD SAW
Baca Juga: 2 PELAJARAN BERHARGA DARI NABI MUHAMMAD SAW
Nah, artikel kali ini membahas masalah 3 Sebab Iman Hilang, tujuan artikel ini di Publis, untuk bahan refresnsi serta untuk pedoman kita agar selalu berhati-hati iman kita selalu bertambah bukan kurang, Na'udzubillah kalau sampai hilang.
3 Sebab Iman Hilang, akan di bahas di bawah ini:
Tidak Syukur Terhadap islam
Agama islam termasuk agama yang di ridloi oleh Allah Swt yang di bawa oleh Nabi Muhammad Saw untuk umatnya.
Agama islam termasuk agama yang kelak akan membawa penganutnya masuk ke surga yang di idamkan, selain islam Allah Swt tidak mengizinkan penganutnya masuk ke dalam surga.
Agama islam salah satu agama yang di dalamnya banyak pedoman hidup bagi umat islam, seperti tuntunan wudlu, sholat haji, zakat, puasa, menikah, jual-beli, Sangsi tindak kriminal, pengajaran tentang tauhid, tasawuf dan taqwa.
Nah, begitulah Agama Allah Swt mengajarkan segala macam hal untuk hambanya, ini semua semata-mata untuk keberuntungan hambanya, bukan keuntungan bagi Allah Swt atau kerugian bagi Allah Swt jika hambanya tidak memeluk agama islam.
Baca Juga: 5 BAHAYA MAKAN KEKENYANGAN BAGI TUBUH
Dengan kemurahan dan kasih sayang Allah Swt kita di takdirkan memeluk agamanya tanpa di pungut biaya sepersenpun, dengan begitu kita harus bersyukur dengan takdir Allah yang menghendaki kita memeluk agam islam, jika kita tidak bersykur dengan agama islam yang kita anut, maka ini tanda terbesar keimanan seseorang akan hilang.
Tidak Takut Hilangnya Keislaman
Kelanjutan artikel di atas ini, jika seorang hamba tidak bersyukur dengan takdir Allah Swt menghendaki kita memeluk agama islam, berarti kita tidak takut Allah Swt mencabut keislaman dari kita.
Ketahuilah Allah Swt maha segalanya, jangan kita beranggapan ketika memeluk agama islam tanpa menyiram dengan kebaikan atau dengan berdzikir kita langsung masuk surga, ini anggapa yang salah, taruan terbesar bagi seorang muslim ketika Sakarotul maut, kalau Allah swt berkehendak mencabut keilmana pada saat itu berarti masuk neraka.
Hilangnya keislamana tanda-tandanya, tidak mau shalat jum'at, sering mengganggu saudaranya, sering berkata kotor, dan melakukan kemungkaran yang lainnya, jika keislaman ini sudah hilang berarti iman hilang, jika iman sudah hilang, bersiap-siaplah menjadi kayu bakar api neraka.
Menganiaya Sesama Orang Islam
Orang muslim itu saudara menurut sabda Nabi dengan ungkapan begitu sesama saudara kita harus berbuat baik, kita tidak di batasi dalam bersaudara, baik saudara seagama, saudara se negara kita juga saling berbuat baik.
Sebab, Menganiaya Sesama Orang Islam itu termasuk salah satu tanda iman hilang, banyak macam menganiaya sesama muslim, salah satu satunya, mengganggu, menyakiti baik dengan fisik atau dengan lisan.
Perlu di ketahui menganiaya dengan model apapun sampai yang kita aniaya tersakiti atau tersinggung, itu sebab keimanan hilang, kelak di akhirat dosa orang yang kita aniaya akan kita tanggung, pahala kebaikan kita di dunia akan di serahkan kepada orang yang kita sakiti.
Baca Juga: MENGENAL LEBIH DEKAT SEJARAH KALENDER HIJRIYAH
Jadi, menyakiti orang lain pada hakikatnya kita yang tersakiti baik di dunia dan di akhirat, maka dari itu kita sebagai hamba Allah Swt yang beriman harus berbuat baik.
Pada prinsipnya kalau kita tidak bisa berbuat baik kepada orang lain. selayaknya kita diam saja.
Demikianlah yang dapat kami bagikan semoga artikel tentang 3 Sebab Iman Hilang ini bisa memberi kemanfaatan bagi kita semua. aminn
Posting Komentar untuk "#Konsultasi Syariah. Waspada. 3 Sebab Iman Hilang. Nomor Satu Dan Dua Sering Kita Lakukan"
Anda Mendapatkan Manfaat Dari Informasi Galeri Kitab Kuning? Tulis Komentar dengan Sopan, dan Tanpa memberi Link Aktif atau Non Aktif
Jangan Pakai Bahasa Yang Negative
Mohon maaf jika balasan kami telat, dan sesegera mungkin akan kami tanggapi.
Hormat Kami
Admin Galeri Kitab Kuning