Tata Cara Shalat Gerhana Bulan Lengkap Dengan Gambar
Gerhana Bulan merupakan salah satu fenomena alam yang mana posisi bulan berada di belakang bumi, sementara posisi matahari berada disisi depannya, yakni dimana posisi bulan tertutup oleh bayang-bayang bumi.
Pada saat terjadinya fenomena tersebut umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan Shalat Gerhana bulan yang dalam bahasa arab disebut dengan Shalat Khusuful Qamar.
Hukum salah gerhana bulan sendiri adalah Sunnah Mua'akkad, yang artinya sunnah yang sangat dianjurkan untuk dilakukan, dan Rasulullah sendiri sejak disyariatkannya shalat ini, beliau tidak pernah meninnggalkannya.
Secara umum, pelaksanaan shalat Gerhana bulan atau Gerhana Matahari tidak jauh berbeda dengan shalat Id. Hanya saja, dalam Shalat Gerhana, terdiri dua ruku' dalam tiap rakaat. Sementara khutbah setelahnya tidak dianjurkan membaca takbir.
Lantas bagaimana tahapan-tahapan dan cara melaksanakan shalat Gerahana Bulan? berikut ini akan kami jelaskan secara berurutan, lengkap dengan gambarnya.
Pada saat terjadinya fenomena tersebut umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan Shalat Gerhana bulan yang dalam bahasa arab disebut dengan Shalat Khusuful Qamar.
Hukum salah gerhana bulan sendiri adalah Sunnah Mua'akkad, yang artinya sunnah yang sangat dianjurkan untuk dilakukan, dan Rasulullah sendiri sejak disyariatkannya shalat ini, beliau tidak pernah meninnggalkannya.
Secara umum, pelaksanaan shalat Gerhana bulan atau Gerhana Matahari tidak jauh berbeda dengan shalat Id. Hanya saja, dalam Shalat Gerhana, terdiri dua ruku' dalam tiap rakaat. Sementara khutbah setelahnya tidak dianjurkan membaca takbir.
Lantas bagaimana tahapan-tahapan dan cara melaksanakan shalat Gerahana Bulan? berikut ini akan kami jelaskan secara berurutan, lengkap dengan gambarnya.
Cara Shalat Gerhana Bulan
Sebelum memulai shalat ini, sebaiknya anda mengucapkan terlebih dahulu bacaan niat untuk membantu hati dalam berniat. berikut ini lafadz niat Shalat Gernaha Bulan :
أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامً/مَأمُومًا لله تَعَالَى
Ushallî sunnatal khusûf rak‘ataini imâman/makmûman lillâhi ta‘âlâ
Artinya : Aku berniat shalat sunnah Gerhana Bulan , dua rakaat, menjadi imam / makmum, karena Allah swt.
Selanjutnya, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Niat shalat Gerhana Bulan
- Niat dibaca bersamaan takbiratulihram
- Membaca doa iftitah,ta'awudz,surat al-fatiha dan surat lain dengan tidak di keraskan suaranya
- Membaca doa ruku' (tasbih)
- I'tidal membaca sami'allahuliman hamidah robana walakal hamd, kemudian berdiri membaca surat Al-fatiha dan surat lain(lebih singkat yg pertama)
- Ruku' kembali
- I'tidal membaca sami' allahuliman hamidah, robbana wa lakal hamd
- Membaca doa sujud (tasbih)
- Membaca doa duduk di antara doa sujut
- Sujud kembali
- Bangkit dari sujud lalu mengerjakan rakaat kedua sebagaimana rakaat pertama
- Tahiyyat tasahud solawat
- Salam
- Setelah salam, khotib nenyampaikan khotbah pada para jamaah
Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar praktik shalat gerhana bulan di bawah ini:
Demikianlah Tata Cara Shalat Gerhana Bulan yang sengaja kami lengkapi dengan gambar agar lebih mempermudah anda. semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Tata Cara Shalat Gerhana Bulan Lengkap Dengan Gambar"
Anda Mendapatkan Manfaat Dari Informasi Galeri Kitab Kuning? Tulis Komentar dengan Sopan, dan Tanpa memberi Link Aktif atau Non Aktif
Jangan Pakai Bahasa Yang Negative
Mohon maaf jika balasan kami telat, dan sesegera mungkin akan kami tanggapi.
Hormat Kami
Admin Galeri Kitab Kuning