Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi Pendataan Santri Terbaik Untuk Meningkatkan Managemen Pesantren

Galeri Kitab Kuning | Perkembangan teknologi seyogyanya harus bisa dimanfaatkan oleh pesantren, sebagai lembaga tertua di Indonesia.

aplikasi-pendataan-santri-terbaik



Namun kenyataannya, masih banyak pesantren yang masih menutup diri dari teknologi. Padahal, teknologi bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan pesantren.


Contoh, untuk pendataan santri, data keuangan, hingga data pendidikan mereka. Dengan kecanggihan teknologi, pesantren bisa memanfaatkannya untuk meningkatkan mutu managemen kepesantrenannya.


Simatren, Sistem Informasi Pesantren Berbasis Website

Salah satu aplikasi sistem informasi kepesantrenan yang mulai banyak di gunakan di berbagai pesantren adalah SIMATREN.


SIMATREN sendiri adalah singkatan dari Sistem Informasi Pesantren. Menariknya, aplikasi berbasis webiste ini, selain diciptakan oleh orang dari lingkungan pesantren (santri), sehingga fitur-fitur yang ditawarkan juga disesuaikan dengan kebutuhan pesantren.


Apa saja fiturnya? Dilansir dari website resminya, ada sederet fitur canggih yang dibenamkan dan pasalnya akan terus dikembangkan dalam SIMATREN.


#1 Pendataan Santri, Pengurus, Wali Santri, Akademik

Data santri menjadi salah satu problem yang belum juga selesai, sebab realitanya, masih banyak pesantren yang belum sadar akan pentingnya data tersebut.


Terlebih, pihak pesantren juga masih banyak yang menggunakan kertas, atau hanya sebuah file ecxel yang disimpan di dalam flashdisk.


Akibatnya, data-data santri, dan data penting lainnya rentan hilang, terutama jika file atau tempat penyimpanan tersebut diserang virus/ malware.


Selain data santri, Pengurus dan Wali Santri. Juga terdapat fitur Akademik, yang memuat pendataan pada sisi akademik santri, mulai dari data kamar / komplek. data kelas, nilai pelajaran, bahkan hingga data kondisi santri.



#2. Data Keuangan / Tunggakan

Salah satu data yang penting untuk dicatat oleh pengurus pesantren, biasanya adalah pada bidang keuangan yang ditangani oleh Bendahara Pesantren.


Pada SIMATREN, fitur untuk pendataan keuangan terbilang cukup menarik dan lengkap. Sebab, selain memiliki prinsip transparansi keuangan, terdapat pula fitur tabungan santri dan penitipan keuangan santri.


Terlebih disempurnakan pula dengan pelacakan tunggakan tiap-tiap santri, dan pelaporan baik bulanan, maupun tahunan, atau pelaporan keuangan secara umum.


#3 Teknologi Pindai Kartu Santri Dengan RFIDCard

Yang menarik dari SIMATREN, adanya teknologi pindai kartu. Sebab biasanya, di beberapa pesantren masih ada pelarangan penggunaan gadget/ gawai bagi para santri.


Peraturan pelarangan penggunaan alat elektronik bagi para santri tersebut, bukan menjadi penghalang bagi para santri untuk dapat melihat data diirinya.


Teknologi RFIDCard, memungkinkan para santri untuk melihat data mereka sendiri, menggunakan kartu santri.


Selain itu, fitur ini juga bisa digunakan untuk pelaksanaan Absensi, sehingga pesantren bisa dengan mudah melakukan absensi santri hanya menggunakan pindai kartu.


#4 MultiUser

Fitur lainnya, yang juga menjadikan SIMATREN ini bisa jadi referensi dalam upaya peningkatan mutu managemen kepesantrenan adalah, adanya fitur Multiuser



Pengguna atau User dalam aplikasi ini, tidak hanya disediakan untuk admin saja, atau pengurus saja, melainkan juga santri dan alumni.


Jadi, wali santri di rumah juga bisa ikut memantau perkembangan putra-putrinya dengan mudah, daan cukup melalui handphone mereka.


Kesimpulan

SIMATREN, bisajdi solusi bagi pondok pesantren yang saat ini belum memiliki sistem informasi kepesantrenan yang baik.


Keterbukaan teknologi informasi, tentunya menjadi peluang bagi pesantren dan memanfaatkannya sebagai upaya peningkatan managemen, khususnya di bidang pendataan.


Sebagaimana SIAKAD (Sistem Akademik) di dunia perguruan tinggi, SIMATREN mencoba menawarkan hal serupa dengan ragam fitur yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan pesantren.


Jika anda tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan langsung kunjungi wesbsitenya di www.simatren.com, dan hubungi kontaknya.

Posting Komentar untuk "Aplikasi Pendataan Santri Terbaik Untuk Meningkatkan Managemen Pesantren"

close
Banner iklan disini